KESBANGPOL PATI TARGETKAN 100 KANTONG DARAH BERSAMA PMI

Senin, 14 Mar 2022 | 10:28:12 WIB - Oleh Administrator

Kesbangpol.patikab.go.id, PATI –  Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kabupaten Pati menggelar donor darah massal untuk  ke-3 kalinya yang bertempat di Aula Kantor Kesbangpol pada Sabtu, (12/3/2022).

Kegiatan ini kami laksanakan ( Badan Kesbangpol ) dan didukung oleh PMI bertujuan untuk menumbuhkan rasa kemanusiaan dan menerapkan Sila ke-2 pancasila yaitu kemausiaan yang adil dan beradab.

 

Para peserta yang berpartisipasi adapun dari Organisasi Masyarakat (Ormas), Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) , BEM STMIK AKI PATI, SMK Tunas Harapan Pati dan semua staf yg ada di badan kesbangpol, dalam kegiatan donor ini kami juga akan menargetkan sebanyak 100 kantong darah.

Kegiatan di mulai dari jam, 08.00 - 13.00 WIB dan dibagi menjadi 4  sesi agar mengurangi antrian yg panjang guna menghindari berkerumunan.

 

Kegiatan ini merupakan bagian dari ikut menyukseskan program Bupati Pati Haryanto, yang merupakan Kepala PMI Kabupaten Pati, tadi juga sempat dihadiri oleh Bapak Wakil, Saiful Arifin.

 

Respon masyarakat dengan kegiatan ini cukup baik, ini dibuktikan dari data para peserta yang mencapai 135 orang sampai sesi yang ke-III, Kami juga cukup optimis bisa mencapai target pendonor pada kegiatan donor darah kali ini yang mencapai 100 kantong darah, baru sampai sesi ke-III dari total IV sesi ini saja kami sudah mencapai 90 kantong darah.

Selain itu, kami juga berharap, kegiatan tersebut diharapkan bisa ikut membantu persediaan stok darah yang ada di PMI Kabupaten Pati.